MotoGP, Lorenzo cium ban belakang usai juara

id MotoGP, Lorenzo cium ban belakang usai juara

MotoGP, Lorenzo cium ban belakang usai juara

Pebalap MotoGP Yamaha Jorge Lorenzo. (ANTARA FOTO/REUTERS/Max Rossi )

Jakarta (AntaraKL) - Balap motor MotoGP 2016 yang dimulai di Qatar, Minggu malam (Senin dini hari WIB) memasuki babak baru dalam penggunaan ban karena Michelin menggantikan Bridgestone sebagai penyuplai ban dan diperkenalkannya standar elektronik.

Pada balapan di bawah sorotan lampu di Sirkuit Losail tersebut, pebalap Yamaha Jorge Lorenzo berhasil menjadi juara dengan mengalahkan Andrea Dovizioso dari Ducari, Marc Marquez (Honda), dan Valentino Rossi (Yamaha).

Menurut Reuters, Lorenzo mencium roda belakang sepeda motornya setelah memarkirnya di tempat finis, untuk menunjukkan bahwa dirinya membuat pilihan yang tepat.

"Pemilihan untuk ban belakang yang tepat sangat penting," ucapnya.

"Saya mencoba untuk melakukan pemanasan dengan ban (berkompon) keras namun saya tidak mendapatkan perasaan terbaik. Sangat beresiko untuk untuk menggunakan ban (berkompon) halus karena rival-rival utama kami Marquez dan Rossi memilih (ban yang berkompon) keras," katanya.

"Maka akhirnya saya berkata 'Oke', pemanasannya tidak begitu bagus maka mari coba dengan ban lain dan akhirnya ini menjadi bagus karena pada putaran-putaran terakhir saya dapat mengukir putaran yang cepat... Maka (saya) sangat gembira dengan kemenangan ini," ucapnya kepada BT Sport.