PPI Malaysia gelar Leadership Camp

id PPI Malaysia

PPI Malaysia gelar Leadership Camp

Sudirman Said dan PPI Malaysia (1)

"LC sebenarnya diperuntukan untuk mahasiswa Indonesia di Malaysia, akan tetapi tahun ini ada yang membedakannya yaitu kita buka untuk mahasiswa indonesia dimanapun itu sebagai wujud kolaborasi dan menjaga sinergitas dengan teman-teman di luar Malaysi
Kuala Lumpur, (AntaraKL) -Persatuan Pelajar Indonesia (PPI) Malaysia resmi menggelar Leadership Camp (LC) di Universitas Malaya (UM) di Kuala Lumpur, Sabtu.

Ketua Panitia Nancy Valentina mengatakan LC merupakan salah satu acara utama dan program tahunan PPI malaysia yang dilaksanakan dibawah Divisi Kelembagaan PPI Malaysia.

Dia mengatakan LC khusus pada pembinaan internal untuk meneruskan estafet kepemimpinan dan keorganisasian di kalangan PPI Malaysia.

"LC kita laksana untuk memberikan edukasi bagi yang ingin melanjukan estafet kepemimpinan PPI Malaysia agar dapat menjaga keorganisasian dengan baik dan sesuai prosedur," katanya.

Ketua PPI Malaysia Doni Ropawandi menyampaikan hal yang sama tentang LC.

"LC sebenarnya diperuntukan untuk mahasiswa Indonesia di Malaysia, akan tetapi tahun ini ada yang membedakannya yaitu kita buka untuk mahasiswa indonesia dimanapun itu sebagai wujud kolaborasi dan menjaga sinergitas dengan teman-teman di luar Malaysia," katanya.

Koordinator Pensosbud KBRI Kuala Lumpur Agung Cahaya Sumirat juga menyampaikan harapan terkait pelaksanaan LC

"Semoga pelaksanaan LC kali ini dapat memberikan edukasi yang baik tentang kepemimpinan karena mahasiswa hari ini merupakan pemimpin masa depan, jika dari sejak dini kita edukasi dengan baik maka sangat memungkin Indonesia akan melahirkan tokoh bangsa yang berintegritas tinggi," katanya.

LC yang dilaksanakan hingga 4 November 2018 akan menghadirkan pembicara-pembicara terbaik seperti Sudirman Said (Menteri ESDM 2014-2016), Soelman Yusuf (Direktur Program dan Produksi LPP RRI dan Intan Irani (Koordinator PPI Dunia 2016/2017).

Acara LC ini juga diisi oleh acara lain seperti bonding, games, debat, dan perkenalan antarpanitia dan peserta.