Jakarta (ANTARA News) - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika memprakirakan hampir semua wilayah DKI Jakarta berawan siang ini, namun langit lebih cerah di Jakarta Pusat dan Jakarta Barat.

Pada malam hari, semua kawasan ibu kota masih berawan, kecuali Jakarta Selatan yang diprediksi dilanda hujan dengan intensitas ringan.

Sementara itu, hujan petir diprediksi mengguyur langit di kota Tangerang pada siang. Hujan diprakirakan reda pada malam hari, lalu kembali turun pada dini hari.

Langit kota Depok dan Bogor diprediksi berawan pada siang hingga malam hari, sedangkan Bekasi cerah berawan pada siang hari, namun diguyur hujan ringan pada malam hari.

Suhu udara di Jakarta secara umum berada di angka mulai dari 24 hingga paling tinggi 33 derajat Celsius.
 

Pewarta: Nanien Yuniar
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2018