Pipanisasi  yang dibuat sepanjang kurang lebih 1000 meter di desa Waymuli ini untuk membantu pengungsi mendapatkan air bersih
Oleh Triono Subagyo dan Dian H

Bandarlampung, (ANTARA News) - Global Wakaf dan Aksi Cepat Tanggap (ACT) Lampung menyalurkan air bersih melalui program pembangunan sumur wakaf secara pipanisasi untuk korban bencana tsunami Selat Sunda di Waymuli, Kabupaten Lampung Selatan.

"Pipanisasi  yang dibuat sepanjang kurang lebih 1.000 meter di desa Waymuli ini untuk membantu pengungsi mendapatkan air bersih," kata Kepala Program Global Wakaf ACT Lampung, Dinia Rumaini di Bandarlampung, Kamis.

Ia menambahkan pemasangan pipanisasi tersebut dikarenakan warga ataupun pengungsi tidak dapat membuat sumur bor disebabkan komposisi tanah yang berbatu dan mengandung belerang.

"Pipa tersebut kita pasang dari sumber mata air pegunungan Rajabasa hingga penampungan yaitu di Mushola Nurul Yakin," kata Dinia.

Selain itu juga Global Wakaf - ACT Lampung membangun tempat - tempat mandi, cuci dan kakus (MCK) di daerah yang terkena dampak terparah tsunami Selat Sunda tersebut.

Dinia menjelaskan selama ini sebagian pengungsi di Waymuli harus menumpang ke rumah warga untuk keperluan MCK, dan keperluan air bersih.

"Untuk tempat MCK kita buatkan dua pintu dengan ukuran 175 cm ditargetkan tanggal 20 Maret sudah selesai, dan dapat digunakan oleh para pengungsi," katanya.

Baca juga: Global Wakaf-ACT Yogyakarta bantu sumur bor di Gunung Kidul

Baca juga: Kisah Utsman bin Affan menginspirasi Global Wakaf bangun sumur wakaf

Baca juga: ACT atasi krisis air bersih wilayah terpencil Riau

Pewarta: Triono Subagyo dan Dian H
Editor: Andi Jauhary
Copyright © ANTARA 2019