Kuala Lumpur (ANTARA) - Ribuan warga Malaysia merayakan pergantian Tahun Baru 2026 di kawasan Bukit Bintang, Kuala Lumpur, yang menjadi salah satu pusat keramaian di ibu kota Negeri Jiran saat tahun baru, Rabu malam.
Kementerian Pariwisata, Seni dan Budaya (MOTAC) Malaysia menetapkan kawasan Bukit Bintang sebagai tempat utama perayaan pergantian tahun sekaligus penghitungan mundur Festival Visit Malaysia 2026.
Polisi Diraja Malaysia (PDRM) memberlakukan penutupan jalan bagi kendaraan di kawasan tersebut sejak pagi hari.
Pantauan ANTARA di Bukit Bintang, Rabu malam, masyarakat Malaysia dan pelancong berkumpul menikmati berbagai pertunjukan seperti musik dari musisi lokal, hingga tari-tarian.
Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim juga sempat menyapa masyarakat di kawasan tersebut.
Berbagai stan makanan dan minuman juga tampak banyak didirikan di sepanjang jalan utama Bukit Bintang.
Hingga berita ini dibuat, kawasan yang menjadi pusat utama perbelanjaan di Wilayah Persekutuan Kuala Lumpur ini terpantau tetap kondusif meski dipenuhi "lautan" manusia.
Ribuan warga Malaysia rayakan pergantian tahun di Bukit Bintang
Kamis, 1 Januari 2026 0:30 WIB
Masyarakat merayakan pergantian tahun di Bukit Bintang, Kuala Lumpur, Malaysia, Rabu (31/12/2025). (ANTARA/Rangga Pandu Asmara Jingga)
Pewarta : Rangga Pandu Asmara Jingga
Editor : Rangga Pandu Asmara Jingga
Copyright © ANTARA 2026
Terkait
Insiden sebabkan korban tewas dan terluka mewarnai perayaan Tahun Baru 2026 di Eropa
02 January 2026 11:29 WIB
Presiden Prabowo berencana kembali kunjungi lokasi bencana jelang tahun baru
29 December 2025 17:51 WIB
Ribuan wisatawan asal Malaysia gunakan Whoosh untuk wisata di libur Natal dan tahun baru
28 December 2025 15:41 WIB
Ketua ASEAN yakini ekosistem kerja sama baru terbentuk bersama Korea Selatan
27 October 2025 11:02 WIB