"Kami sekarang sudah harus lebih dewasa sebagai ganda putra, kalau main harus koordinasi dengan rekan baik dari saya ke Leo atau sebaliknya. Kami juga harus terus evaluasi dan mencoba lagi," ungkap Daniel.
Berkat kemenangan Leo/Daniel, Skuad Merah Putih sukses mengamankan dua gelar juara dari Indonesia Masters 2023. Perolehan serupa juga dipetik tim China yang mengamankan dua gelar juara dari nomor ganda putri dan ganda campuran. Berikut hasil pertandingan babak final Indonesia Masters 2023, Minggu:
Ganda putri
Liu Sheng Shu/Zhang Shu Xian (China) vs Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang) 22-20, 21-19
Tunggal putri
An Se Young (Korea Selatan) vs Carolina Marin (Spanyol) 18-21, 21-18, 21-13
Ganda campuran (All China Final)
Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin vs Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping 15-21, 21-16, 19-21
Tunggal putra (All Indonesia Final)
Jonatan Christie vs Chico Aura Dwi Wardoyo 21-15, 21-13
Ganda putra
He Ji Ting/Zhou Hao Dong (China) vs Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin 17-21, 16-
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Leo/Daniel teruskan tradisi juara ganda putra di Istora senayan