Kuala Lumpur (ANTARA) - Duta Besar (Dubes) Luar Biasa Berkuasa Penuh Indonesia di Kuala Lumpur, Rusdi Kirana menyelenggarakan open house hari raya Idul Fitri 1440 H di Wisma Duta Jalan U Thant Kuala Lumpur, Sabtu.

Acara open house diawali dengan doa oleh Pengurus Rohani Islam KBRI Kuala Lumpur, Ali Kasim dilanjutkan dengan sambutan Dubes Rusdi Kirana.

Pemilik maskapai Lion Air tersebut dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas kehadiran para home staf, lokal staf dan masyarakat Indonesia memenuhi undangan open house.

“Kami menyampaikan terima kasih kepada staf KBRI yang selama satu tahun telah memberi pelayanan terbaik selama 24 jam kepada sekitar tiga juta WNI yang ada di Malaysia,” katanya.

Rusdi menyampaikan Selamat Hari Raya Idul dan berharap agar puasa dapat meningkatkan solidaritas.

“Mari bersyukur sebagaimana ajaran agama. Dalam urusan kebangsaan tidak alasan tidak bersyukur di tengah situasi perang dagang dan baru saja melaksanakan Pemilu,” tambahnya.

Rusdi Kirana juga mengajak para warga yang berbeda pilihan saat Pemilu 2019 bisa bersatu kembali.

“Kita baru saja Pemilu presiden dan DPR walau ada gugatan. Usai Pemilu beda pilihan yang renggang agar dapat rapat kembali. Beda dan ada masalah adalah biasa. Beda politik akan disatukan oleh ikatan kebangsaan dan silaturahmi yang baik,” jelasnya.

Rusdi juga bersyukur KBRI Kuala Lumpur berhasil masuk daftar Top 99 Inovasi Pelayanan Publik Tahun 2019 mewakili Kementerian Luar Negeri.

Usai sambutan dilanjutkan bersalam-salaman dan menikmati hidangan.

Open house turut dihadiri politikus Partai Golkar Agung Laksono dan politikus Partai Demokrat Jafar Hafsah.

Sejumlah pimpinan partai politik perwakilan Malaysia yang hadir diantaranya dari PDIP, Partai Gerindra, Perindo, PAN, PKB dan PPP.

Selain itu juga pimpinan BUMN dan Ormas Indonesia di Malaysia.

Acara turut dihadiri Wakil Dubes, semua atase dan Koordinator Fungsi di KBRI Kuala Lumpur.

 


Pewarta : Agus Setiawan
Editor : Agus Setiawan
Copyright © ANTARA 2025