KJRI Johor Bahru kunjungan ke Menteri Besar Negeri Sembilan

id KJRI Johor Bahru

KJRI Johor Bahru kunjungan ke Menteri Besar Negeri Sembilan

Ilustrasi - Konjen KJRI Johor Bahru Haris Nugroho

"Saat ini saya tinggal di kawasan Kampung Pacitan dimana anggota masyarakatnya masih melestarikan budaya nenek moyang mereka," ujarnya.
Kuala Lumpur, (AntaraKL) - Konsul Jendral Konsulat Jendral Republik Indonesia (KJRI) Johor Bahru Haris Nugroho melakukan kunjungan kehormatan ke Menteri Besar Negeri Sembilan, Yang Amat Berhormat (YAB) Aminuddin Harun, Senin.

Kunjungan dalam rangka menjalin silaturahmi dan perkenalan dengan kepala pemerintahan baru Negeri Sembilan.

Konjen didampingi oleh Pelaksana Fungsi Ekonomi, Pelaksana Fungsi Penerangan dan Sosial Budaya dan Pelaksana Fungsi Protokol dan diterima langsung Aminuddin Harun di Wisma Negeri, Seremban.

Aminuddin Harun telah diambil sumpah sebagai Menteri Besar Negeri Sembilan yang baru oleh Yang di Pertuan Besar Negeri Sembilan, Tuanku Muhriz ibni Tuanku Munawir, pada 12 Mei 2018 di Istana Besar Seri Menanti, Kuala Pilah, Negeri Sembilan.

Aminuddin Harun merupakan Ahli Dewan Undangan Negeri (ADUN) atau DPRD untuk daerah Sikamat dari Partai Keadilan Rakyat (PKR), anggota Koalisi Pakatan Harapan, yang memenangkan Pilihan Raya ke-14 Malaysia.

"Program 100 hari pemerintahan baru Malaysia antara lain adalah penghapusan GST, penurunan harga BBM dan tarif tol, serta penyelidikan kasus 1MDB,? ujarnya.

Adapun pemerintahan baru Negeri Sembilan saat ini, ujar dia, tengah merancang beberapa kebijakan baru yaitu pembatasan masa jabatan Menteri Besar maksimal dua periode, perubahan aturan kepemilikan tanah dari "lease hold" menjadi "free hold", penyediaan rumah sederhana untuk masyarakat menengah ke bawah, dan pengembangan sektor pertanian.

Pertemuan berlangsung dengan hangat dan diwarnai perbincangan yang cukup panjang.

YAB Aminuddin Harun menceritakan bahwa dirinya merupakan keturunan Jawa generasi ketiga, dimana orang tuanya berasal dari Bagelen, Jawa Tengah.

"Saat ini saya tinggal di kawasan Kampung Pacitan dimana anggota masyarakatnya masih melestarikan budaya nenek moyang mereka," ujarnya.

Konjen RI Johor Bahru menyampaikan selamat kepada YAB Aminuddin Harun atas tugas dan tangggung jawab baru yang diamanahkan sebagai Menteri Besar Negeri Sembilan. Diharapkan hubungan bilateral Indonesia dengan Malaysia dan khususnya dengan wilayah Negeri Sembilan, dapat terus ditingkatkan.

Konjen RI juga mengundang YAB Aminuddin Harun untuk mengajak para pebisnis di Negeri Sembilan untuk mengikuti Trade Expo Indonesia (TEI), yang akan diselenggarakan pada 24 - 28 Oktober 2018.